Sabtu, November 17, 2012

BIOMA


Bioma mengacu pada iklim serta geografis didefinisikan sebagai kondisi iklim yang sama di Bumi, seperti komunitas tumbuhan, hewan, dan organisme tanah, dan sering disebut sebagai ekosistem. Beberapa bagian dari bumi memiliki lebih atau kurang yang sama faktor-faktor abiotik dan biotik yang tersebar di wilayah yang luas menciptakan ekosistem yang khas di daerah itu. Ekosistem utama pada area yang cukup luas disebut sebagai bioma. Bioma didefinisikan oleh faktor-faktor seperti struktur tanaman (seperti pohon, semak, dan rumput), jenis daun (seperti lebar dan needleleaf), jarak tanam (hutan, hutan, savana), dan iklim. Tidak seperti ecozones, bioma tidak ditentukan oleh genetik, taksonomi, atau kesamaan sejarah. Bioma sering diidentifikasi dengan pola tertentu dari suksesi ekologi dan vegetasi klimaks (kuasi-ekuilibrium keadaan ekosistem lokal). Ekosistem memiliki banyak biotop dan bioma yang merupakan tipe habitat utama. Sebuah tipe habitat utama, bagaimanapun, dapat dimaklumkan, karena memiliki inhomogeneity intrinsik. Bioma umumnya dibedakan berdasarkan kondisi geografis dan iklimnya. Bioma dibagi sebagai berikut :
1.      Bioma gurun

 Beberapa Bioma gurun terdapat di daerah tropika (sepanjang garis balik) yang berbatasan dengan padang rumput. Bioma Gurun merupakan bioma yang di dominasi oleh batu/pasir dengan tumbuhan sangat jarang. Bioma ini paling luas terpusat di sekitar 20 derajat LU, mulai dari Pantai Atlantik di Afrika hingga ke Asia Tengah. Sepanjang daerah itu terdapat kompleks gurun Sahara, gurun Arab dan gurun Gobi dengan luas mencapai 10 juta km persegi.

Bioma gurun memiliki ciri-ciri sebagai berikut :
1. Curah hujan sangat rendah, 250 mm/tahun dengan intensitas panas matahari sangat tinggi.
2. Suhu siang hari tinggi (bisa mencapai 45°C) sedangkan malam hari suhu sangat rendah (bisa mencapai 0°C). Perbedaan suhu antara siang dan malam sangat besar.
3. Tingkat penguapan (evaporasi) lebih tinggi dari curah hujan.
4. Air tanah cenderung asin karena larutan garam dalam tanah tidak cenderung berpindah baik karena pencucian oleh air maupun drainase

Tumbuhan yang hidup di daerah gurun umumnya tumbuhan menahun berdaun seperti duri contohnya kaktus, atau tak berdaun dan memiliki akar panjang serta mempunyai jaringan untuk menyimpan air. Hewan yang hidup di gurun antara lain rodentia, ular, kadal, katak, dan kalajengking.
• Daun yang kecil berfungsi untuk mengurangi penguapan
• Akar panjang berfungsi untuk mengambil air dari tempat yang dalam dan kemudian disimpan dalam jaringan spons.
2. Bioma padang rumput

Bioma ini terdapat di daerah yang terbentang dari daerah tropik ke subtropik. Ciri-cirinya adalah curah hujan kurang lebih 25-30 cm per tahun dan hujan turun tidak teratur. Porositas (peresapan air) tinggi dan drainase (aliran air) cepat. Tumbuhan yang ada terdiri atas tumbuhan terna (herbs) dan rumput yang keduanya tergantung pada kelembapan. Hewannya antara lain: bison, zebra, singa, anjing liar, serigala, gajah, jerapah, kangguru, serangga, tikus dan ular. Bioma padang rumput ada dua jenis, yaitu sabana dan stepa.

2.1. Bioma sabana

Sabana adalah padang rumput yang diselingi oleh pohon-pohon yang tumbuhnya menyebar, biasanya pohon palem dan akasia. Sabana merupakan salah satu sistem biotik terbesar di bumi yang menempati darah luas di Benua Afrika, Amerika Selatan dan Australia. Sabana pada umumnya terbentuk di daerah tropik sampai subtropik.

Ciri-ciri sabana antara lain :
1. Bersuhu panas sepanjang tahun
2. Hujan terjadi secara musiman, dan menjadi faktor penting bagi terbentuknya sabana
• Sabana berubah menjadi semak belukar apabila terbentuk mengarah ke daerah yang intensitas hujannya makin rendah
• Sabana akan berubah menjadi hutan basah apabila mengarah ke daerah yang intensitas hujannya makin tinggi.
Jenis hewan yang hidup di daerah sabana adalah herbifora dan karnifora misalnya : Kuda, zebra, harimau dan hyena

2.2. Bioma stepa

Bioma Stepa (Padang Rumput) terbentang dari daerah tropika sampai ke daerah subtropika yang curah hujannya tidak cukup untuk perkembangan hutan. Bioma Stepa berbeda dengan Bioma Sabana. Perbedaan yang cukup antara Stepa dengan Sabana adalah :
Pada bioma Sabana merupakan padang rumput yang diselingi oleh kumpulan pepohonan besar, sedangkan pada bioma Stepa merupakan padang rumput yang tidak di selingi oleh kumpulan-kumpulan pepohonan, kalaupun ada hanya sedikit saja pepohonan yang ada.
Ciri -ciri bioma Stepa antara lain :

1. Curah hujan tidak teratur, antara 250 – 500 mm/tahun
2. Tanah pada umumnya tidak mampu menyimpan air yang disebabkan oleh rendahnya tingkat porositas tanah dansistem penyaluran yang kurang baik sehingga menyebabkan rumput-rumput tumbuh dengan subur.
3. Beberapa jenis rumput mempunyai ketinggian hingga 3,5 m
4. Memiliki pohon yang khas, yaitu akasia
5. Wilayah persebaran bioma Stepa meliputi Afrika, Amerika Selatan, Amerika Serikat bagian barat, Argentina dan Australia.

Beberapa flora yang hidup di daerah bioma Stepa contohnya adalah : akasia dan semak belukar
Karena merupakan daerah padang rumput maka bioma ini bayak dihuni oleh beberapa herbifora dan karnifora, contohnya antara lain : rusa, kerbau, kangguru, harimau, singa

3. Bioma Hutan Hujan Basah

Bioma Hutan Basah terdapat di daerah tropika dan subtropik. Hutan basah terdapat di daerah tropika meliputi semenanjung Amerika Tengah, Amerika Selatan, Afrika, Madagaskar, Australia Bagian Utara, Indonesia dan Malaysia. Di hutan ini terdapat beraneka jenis tumbuhan yang dapat hidup karena mendapat sinar matahari dan curah hujan yang cukup.

Ciri-ciri bioma hutan basah antara lain :

1. Curah hujan sangat tinggi, lebih dari 2.000 mm/tahun
2. Species pepohonan relatif banyak, jenisnya berbeda antara satu dengan yang lainnya tergantung letak geografisnya
3. Pohon-pohon utama memiliki ketinggian antara 20 – 40 m.
4. Cabang pohon berdaun lebat dan lebar hingga membentuk tudung (kanopi) serta selalu hijau sepanjang tahun
5. Mendapat sinar matahari yang cukup, tetapi sinar matahari tersebut tidak mampu menembus dasar hutan.
6. Mempunyai iklim mikro di lingkungan sekitar permukaan tanah/di bawah kanopi (daun pada pohon-pohon besar yang membentuk tudung)
7. Variasi suhu dan kelembapan tinggi/besar;suhu sepanjang hari sekitar 25°C.
8. Dalam hutan basah tropika sering terdapat tumbuhan khas, yaitu liana (rotan), kaktus, dan anggrek sebagai epifit. Hewannya antara lain, kera, burung, badak, babi hutan, harimau, dan burung hantu.

4. Bioma hutan gugur
Bioma hutan gugur terdapat di daerah beriklim sedang. Terletak pada kisaran 30 – 40 derajat lintang LU/LS. Bioma ini terdapat di wilayah Amerika Serikat bagian timur, ujung selatan benua Amerika, Kepulauan Inggris dan Australia.

Ciri-ciri bioma hutan gugur adalah sebagai berikut :
1. Curah hujan merata antara 750mm – 1.000 mm pertahun
2. Pohon-pohon memiliki ciri berdaun lebar, hijau pada musim dingin, rontok pada musim panas dan memiliki tajuk yang rapat.
3. Memiliki musim panas yang hangat dan musim dingin yang tidak terlalu dingin.
4. Jarak antara pohon satu dengan pohon yang lainnya tidak terlalu rapat/renggang
5. Jumlah/jenis tumbuhan yang ada relatif sedikit
6. Memiliki 4 musim, yaitu musim panas-gugur-dingin-semi

Beberapa jenis tumbuhan utama yang hidup di daerah bioma hutan gugur misalnya pohon oak, basswood, dan terna berbunga. Pohon-pohon utama yang terdapat di bioma hutan gugur rata-rata berukuran besar dan pendek. Hewannya antara lain rusa, beruang, rubah, bajing, burung pelatuk, dan rakoon (sebangsa luwak), dan panda.

Pada setiap pergantian musim terdapat beberapa perubahan di bioma hutan gugur:

1. Saat musim panas pohon-pohon yang tinggi tumbuh dengan daun lebat dan membentuk tudung, tetapi cahaya matahari masih dapat menembus tudung tersebut hingga ke tanah karena daunnya tipis
2. Saat musim gugur menjelang musim dingin, pancaran energi matahari berkurang, suhu rendah dan air cukup dingin. Oleh karena itu daun-daun menjadi merah dan coklat, kemudian gugur karena tumbuhan sulit mendapatkan air. Daun dan buah-buahan yang gugur kelak kemudian menjadi tumpukan senyawa organik.
3. Saat musim dingin menjadi salju, tumbuhan menjadi gundul, beberapa jenis hewan mengalami/dalam keadaan hibernasi (tidur panjang pada waktu musim dingin).
4. Saat musim semi menjelang musim panas, suhu naik, salju mencair, tumbuhan mulai berdaun kembali, tumbuhan semak mulai tumbuh di permukaan tanah, hewan-hewan yang hibernasi mulai aktif kembali.

5. Bioma taiga

Bioma taiga terdapat di belahan bumi sebelah utara dan di pegunungan daerah tropic misalnya di wilayah negara Rusia dan Kanada. Bioma Taiga merupakan bioma terluas dari bioma-bioma lain yang ada di bumi.

Ciri-ciri bioma taiga :

1. Mempunyai musim dingin yang cukup panjang dan musim kemarau yang panas dan sangat singkat
2. Selama musim dingin, suhunya rendah. Air tanah berubah menjadi es dan mencapai 2 meter di bawah permukaan tanah
3. Jenis tumbuhan yang hidup sangat sedikit, biasanya hanya terdiri dari dua atau tiga jenis tumbuhan.
Pohon-pohon utama yang tumbuh di daerah ini adalah jenis konifer, sehingga hutan yang ada di wilayah bioma taiga sering juga disebut dengan hutan konifer. Contoh jenis-jenis tumbuhan konifer tersebut adalah alder, birch, dan juniperdan spruce.

Pohon-pohon di hutan konifer mempunyai daun yang berbentuk seperti jarum dan mempunyai zat lilin dibagian luarnya sehingga tahan terhadap kekeringan. Kondisi tersebut menyebabkan hanya sedikit hewan yang dapat hidup di daerah bioma Taiga, misalnya beruang, rubah dan serigala.

6. Bioma tundra

Bioma tundra terdapat di belahan bumi sebelah utara di dalam lingkaran kutub utara dan terdapat di puncak-puncak gunung tinggi. Bioma ini terdapat di sekitar lingkar Artik, Greenland di wilayah kutub utara. Di wilayah kutub selatan terdapat di Antartika dan pulau-pulau kecil disekitar Antartika. Bioma tundra berdasarkan pembagian iklim terdapat di daerah beriklim es abadi (EF) dan iklim Tundra (ET). Pertumbuhan tanaman di daerah ini hanya 60 hari. Contoh tumbuhan yang dominan adalah Sphagnum, liken, tumbuhan biji semusim, tumbuhan kayu yang pendek, dan rumput. Pada umumnya, tumbuhannya mampu beradaptasi dengan keadaan yang dingin seperti tumbuhan kecil sejenis rumput dan lumut.

Ciri-ciri bioma tundra :

1. Hampir semua wilayahnya tertutup oleh salju/es.
2. Memiliki musim dingin yang panjang dan gelap serta musim panas yang panjang dan terang. Peristiwa ini terjadi karena gerak semu matahari hanya sampai di posisi 23,5° LU/LS.
3. Usia tumbuh tanaman sangat pendek, berkisar antara 30 – 120 hari (1 – 4 bulan)
Jenis-jenis vegetasi yang dapat hidup di bioma tundra misalnya lumut kerak, rumput teki, tumbuhan terna, dan semak-semak pendek.
• Pada daerah yang berawa jenis vegetasi yang ada misalnya rumput teki, rumput kapas dan gundukan gambut (hillock tundra).
• Di cekungan yang basah seperti di Greenland terdapat semak salik dan bentula.
• Di tempat yang agak kering ditumbuhi lumut, teki-tekian, ericeceae, dan beberapa tumbuhan yang berdaun agak lebar.
• Di lereng-lereng batu terdapat kerak, lumut dan alga.

Hewan yang hidup di daerah ini ada yang menetap dan ada yang datang pada musim panas, semuanya berdarah panas. Karena memiliki iklim es abadi dan iklim tundra, maka wilayah bioma tundra selalu bersuhu dingin sehingga fauna yang terdapat di wilayah ini memiliki bulu dan lapisan lemak yang tebal untuk tetap membuat tubuhnya hangat. Contoh fauna di bioma tundra misalnya rus, rubah, kelinci salju, hewan-hewan pengerat, hantu elang, dan beruang kutub.

Jenis-jenis burung yang hidup di bioma tundra misalnya : itik, angsa, burung elang dan burung hantu. Mamalia darat berkaki empat yang berbulu tebal dan besar misalnya Muskox.

Selain beberapa jenis di atas, bioma tundra juga mempunyai fauna khas yang lain misalnya penguin. Fauna khas yang hidup di air misalnya paus Beluga (paus putih) dan paus Narwhal (paus bertanduk).

Sumber : Dari berbagai Sumber
By : Maisarah Jufri

Lagu Bungong Jeumpa

Bungong Jeumpa adalah Lagu Daerah yang berasal dari Aceh. Bungong Jeumpa artinya adalah Cempaka Wangi.

Lirik lagu Lagu Daerah Aceh Bugong Jeumpa

bungong jeumpa, bungong jeumpa
meugah di aceh …
bungong teuleubeh-teuleubeh indah lagoina
bungong jeumpa, bungong jeumpa
meugah di aceh …
bungong teuleubeh-teuleubeh indah lagoina
puteh kuneng , meujampu mirah
bungong si ulah indah lagoina
lam sinar buleun, lam sinar buleun
angen peu ayon ..
duroh meususon , meususon yang mala mala
mangat that mubee , meunyo tatem com
leumpah that harom si bungong jeuma
mangat that mubee , meunyo tatem com
leumpah that harom si bungong jeuma
*Translate to Indonesia*
Bunga jeumpa , Bunga jeumpa
terkenal di Aceh
bunga yang sangat indah rupanya
Bunga jeumpa , Bunga jeumpa
terkenal di Aceh
bunga yang sangat indah rupanya
putih kuning, bercampur merah
bunga setangkai indah sekali
dalam sinar bulan, dalam sinar bulan
angin ayunkan..
jatuh bersusun-bersusun yang layu-layu
dalam sinar bulan, dalam sinar bulan
angin ayunkan..
jatuh bersusun-bersusun yang layu-layu
sungguh harum wanginya, kalo dicium
sungguh harum sekali si bunga jeumpa …

Kerajaan Jeumpa Aceh, berdasarkan Ikhtisar Radja Jeumpa yang di tulis Ibrahim Abduh, yang disadurnya dari hikayat Radja Jeumpa adalah sebuah Kerajaan yang benar keberadaannya pada sekitar abad ke 7 Masehi yang berada di sekitar daerah perbukitan
mulai dari pinggir sungai Peudada di sebelah barat sampai Pante Krueng Peusangan di sebelah timur. Istana Raja Jeumpa terletak di desa Blang Seupeueng yang dipagari di sebelah utara, sekarang disebut Cot Cibrek Pintoe Ubeuet.

Bisa saja lagu ini pujian tersembunyi kepada "bungong jeumpa"
Sumber : Dari berbagai sumber
By : Maisarah Jufri :)

10 Teknologi Canggih Asli Buatan Indonesia

Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) meluncurkan sebuah Radar Pengawas Pantai (Coastal Surveillance Radar). Radar asli buatan Indonesia itu diberi nama Indonesia Sea Radar (ISRa).Radar ini akan lebih banyak membantu dalam bidang transportasi. Tetapi, tidak menutup kemungkinan untuk membantu bidang lain, seperti pertahanan dan keamanan.sumber ( Inilah Teknologi Canggih Asli Buatan Indonesia)selain itu terdapat juga 10 Teknologi paling canggih buatan asli Indonesia

1. Panser Anoa
 
Namanya terilhami dari mamalia khas Sulawesi, Anoa tampilannya tidak kalah dengan buatan Eropa. Kelahirannya disiapkan untuk mewujudkan kemandirian di bidang alutsista oleh Departemen Pertahanan dan PT Pindad. Panser beroda 6 ini mampu melaju hingga kecepatan 90 Km/jam. Mampu melompati parit selebar satu meter dan menanjak dengan kemiringan sampai dengan 45 derajat. Panser ini dilapisi baja anti peluru yang apabila diberondong dengan AK47 atau M-16 dijamin tidak akan tembus.

2. Pesawat Gatotkaca N-250
Pesawat ini adalah pesawat regional komuter turboprop rancangan asli IPTN (Sekarang PT. Dirgantara Indonesia) Diluncurkan tahun 1995. Kode N artinya Nusantara, menunjukan bahwa desain, produksi dan perhitungannya dikerjakan di Indonesia atau bahkan Nurtanio, yang merupakan pendiri dan perintis industry penerbangan di Indonesia. Pesawat ini diberi nama Gatotkaca dan primadona IPTN merebut pasar kelas 50-70 penumpang.

3. KRI-Krait-827
Kapal perang ini merupakan hasil saling tukar ilmu antara TNI AL lewat fasharkan (Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan) Mentigi dan PT Batan Expressindo Shipyard (BES), Tanjung Guncung. Dikerjakan selama 14 Bulan dan 100 % ditangani oleh putra-putri Indonesia. Berbahan baku aluminium, bertonase 190 DWT dengan jarak jelajah sekitar 2.500 Mil. Dilengkapi dengan radar dengan jangkauan 96 Nautical Mil (setara 160 Km) dengan system navigasi GMDSS area 3 dengan kecepatan terpasang 25 Knots

4. Smart Eagle II (SE II)
.
Merupakan Prototype pertama UAV (Unman Aerical Vehicle) yang dibuat PT. Aviator Teknologi Indonesia guna kepentingan intelegen Indonesia. SE II menggunakan mesin 2 tak berdiameter 150cc, mampu terbang hingga 6 Jam. Dilengkapi dengan colour TV Camera. Mampu beroperasi dimalam hari dengan menggunakan Therman Imaging (TIS) kamera untuk opsi penginderaannya.

5. Mobil Arina-SMK
Mobil ini dirancang menggunakan mesin sepeda motor dengan kapasitas mesin 150cc, 200cc dan 250cc. Konsumsi bensin hanya 1 liter untuk 40 km. Panjang 2,7 meter, lebar 1,3 meter dan tinggi 1,7 meter sehingga bisa masuk jalan dan gang yang sempit. Dinamakan Arina-SMK karena pembuatannya bekerja sama dengan Armada Indonesia (Arina) dengan siswa-siswa SMK.

6 senjata baru buatan Indonesia
Patutlah Kita Bangga Terhadap Indo Yang Sedang Maju Dibidang militer

7. Chip Asli Buatan Indonesia
Chipset Wimax Xirka, sebuah chip yang dibuat oleh orang Indonesia asli, Bukan usaha mudah memang membuat chip dengan kompleksitas yang cukup tinggi. Xirka yang dikawal beberapa engineer Indonesia ini mulai dikembangkan pada 2006. Chipset ini terdiri dari dua spesifikasi, yakni Chipset Xirka untuk Fixed Wimax dan Chipset Xirka untuk Mobile Wimax. Untuk fixed wimax telah diluncurkan pada Agustus tahun ini. Sedangkan mobile wimax rencananya diluncurkan pada quartal keempat 2009.Produk asli buatan Indonesia ini diluncurkan langsung oleh Menteri Riset dan Teknologi Republik Indonesia, Kusmayanto Kadiman. Beliau menjelaskan, seluruh komponen di dalam Xirka merupakan buatan Indonesia. Operator yang memberikan layanan Wimax wajib menggunakan Xirka.

8. PC TABLET WAKAMINI
Wakamini adalah komputer tablet seratus persen buatan Indonesia dengan harga yang bisa dijangkau siapapun, Rp3.599.000. Dari sisi layarnya, desain komputer tablet lokal ini tergolong unik yang dapat diputar 180 derajat, berukuran 10 inchi dan memiliki empat varian warna; coklat, merah, hitam dan biru. Sistem operasinya menggunakkan Windows 7 Home Premium dan Ultimate, dengan layar sentuh. Wakamini dibekali dengan prosesesor Intel Atom N450 berkecepatan 1,66 Ghz,RAM (Random Access Memory) sebesar 1 GB DDR2, Ruang penyimpanan 250 GB, sedangkan bobotnya 1,35 KG dengan Wifi “4 in 1″ card reader dan 1,3 MP Webcam dengan batrai berdaya tahan tiga jam.Sementara Wakatobi berukuran lebih mungil dan didesain untuk anak-anak, hanya 8,9 inchi. Desain layarnya juga unik, demikian pula harganya yang cukup menarik Rp2,999.000 per unit atau termurah di kelasnya. Tapi berbeda dari saudaranya, Wakatobi tidak mendukung fitur multi touch. Prosesor Wakatobi adalah Intel Atom N270 berkecepatan 1,6 Ghz, dengan RAM 1 GB DDR2. Bobotnya hanbya 1,25 kg

9. ROBOT TEMPUR
Lembaga Pengkajian Teknologi (Lemjitek) TNI AD, Karangploso, Kabupaten Malang, mampu menciptakan robot tempur.
prototype robot tempur ini sudah beberapa kali diujicobakan,dan mampu menempuh jarak hingga 1 km dari pusat kendali. “Ukurannya 1,5 m kali 0,5 m dengan berat sekitar 100 kg. Robot ini memiliki mesin penggerak dua roda,dan mampu mengangkut beban hingga sekitar 150 kg, kecepatan maksimalnya bisa mencapai 60 km/jam,” terangnya. Robot yang diciptakan pada tahun 2009 dan belum memiliki nama ini, digerakkan dengan tenaga listrik dari dua baterei yang tersimpan di dalam bodi robot.
Dua baterei ini memiliki kekuatan 36 volt yang berfungsi untuk penggerak, dan 12 volt untuk sistem kontrolnya. Gunawan mengaku, kondisi robot ini belum sepenuhnya sempurna karena baru selesai proses perakitannya, kemungkinan masih sekitar 70-80% dari kondisi ideal yang diinginkan.

10. PELURU KENDALI
Walaupun, roket RX-420 masih jadi pertimbangan Departemen Pertahanan, apakah mampu menjadi salah satu senjata penangkal di darat yang dapat diandalkan sehingga, Indonesia tidak memerlukan armada kapal atau senjata perang lainnya, selain faktor biaya yang dominan besar.
ide produksi rudal dalam negeri mulai tercetus tahun 2005. Dana sebesar Rp 2,5 miliar digelontorkan untuk proyek pembuatan rudal pada tahun itu, dan bila itu terwujud Dephan akan menggandeng PT Pindad Indonesia, pabrik senjata dalam negeri yang melakukan penelitian hulu ledak kaliber 122 milimeter. Saat ini, LAPAN telah berhasil meluncurkan roket dengan kekuatan jarak tempuh 100 kilometer, dan memiliki kecepakatan luncur awal 4 kali kecepatan suara.

*END*
Sumber : infounik
By : Maisarah Jufri :)

Keajaiban Adzan

Adzan, Suara Unik yang Tidak Pernah Berhenti Berbunyi dan Bersautan sepanjang zaman
Ketahuilah bahwa setiap saat, bilal di seluruh dunia akan mengumandangkan adzan, mengakuiBahwa Allah Semata Yang Patut Disembah,dan Nabi Muhammad Adalah Rasul Allah.
Adzan adalah media luar biasa untuk mengumandangkan tauhid terhadap yang Maha Kuasa dan risalah (kenabian) Nabi Muhammad saw. Adzan juga merupakan panggilan shalat kepada umat Islam, yang terus bergema di seluruh dunia lima kali setiap hari.
Betapa mengagumkan suara adzan itu, dan bagi umat Islam di seluruh dunia, adzan merupakan sebuah fakta yang telah mapan. Indonesia misalnya, sebagai sebuah negara terdiri dari ribuan pulau dan dengan penduduk muslim terbesar di dunia jumlah penduduknya sekitar 210 juta.

Tahukah anda bahwa adzan itu berkumandang sepanjang waktu, setiap detik di seluruh penjuru dunia. Hal ini terjadi karena adanya perbedaan waktu dan letak geografis masing – masing wilayah daerah atau negara. Jika demikian halnya dapat diartiakan bahwa adzan akan terus berkumandang hingga akhir waktu nanti.

Sungguh menakjubkan seperti suaranya, dan nyata bagi umat muslim di seluruh dunia. Jika melihat pada peta dunia, kita akan menemukan bahwa Indonesia terletak di bagian Timur dari bumi. Pulau-pulau besar di Indonesia adalah Jawa, Sumatera, Kalimantan atau Borneo, dan Sulawesi atau Selebes.

Berawal dari Suara panggilan Adzan Shubuh dibagian timur Indonesia dipulau Sulawesi pada jam 5 Shubuh, beribu surau dan Masjid bersahut-sahutan mengumandangkan Adzan. Antara timur dan kepulauan jawa mempunyai perbedaan waktu sebanyak 1 1/2 jam dan Adzan akan bersahutan dalam jangka waktu ini. Diikuti oleh Sumatra, Sebelum Adzan ini berakhir di Indonesia, Adzan tersebut mulai dikumandangkan di wilayah Malaysia, diikuti ke Myanmar dan menerus ke China.

Dalam jangka waktu 1 jam setelah Adzan tersebut dikumandangkan di Jakarta, Adzan telah mulai di Dhaka, Bangladesh dan bersahutan hingga kebagian barat India, kemudian akan terus menjalar hingga kewilayah Mumbai dan Kashmir. Seluruh Bandar dibagian utara Pakistan juga mulai mengumandangkan Adzan yang terus bersahutan. Sebelum Adzan berakhir dipakistan, Adzan tersebut belum dikumandangkan di Afghanistan dan Musqad. Antara Musqad dan Baghdad, perbedaan waktunya adalah 1 jam, dan dalam waktu 1 jam ini, Adzan Shubuh mulai dikumandangkan di United Arab Emirate, Quwait, Yaman, Somalia dan Saudi Arabia. Antara waktu di Arab Saudi dan Mesir juga mempunyai perbedaan waku selama 1 jam. Adzan masih berkumandang di Suriah dan sudan dalam jangka waktu bersamaan pula. Istambul dan Kahirate terletak pada perbedaan waktu yang sama juga, kemudian antara timur dan barat Turki mempunyai jangka perbedaan waktu selaam 1 1/2 jam.

Kahirate dan Ibukota Libya, mempunyai perbedaan waktu 1 jam. Dari Libya, Adzan bersambung untuk bersahutan ke Tunisia, Al-Zairah, Ibukota Maroko dan Markesh. Proses Panggilan Seruan Adzan akan terus silih berganti utnuk bersahut-sahutan hingga keseluruh bagian Negara Afrika.

Lauhan seruan Adzan yang bermula dibagian Timur Indonesia waktu Shubuh sampai keperairan Samudra Atlantik setelah 9 jam. Akan tetapi, sebelum Adzan Shubuh dikumandangkan diperairan bagaian Samudra Atlantik, Adzan Dzuhur telah mulai dikumandangkan di bagian Timur Indonesia. Sebelum Adzan Dzuhur tiba di Dhaka, Adzan Ashar telah mulai dikumandangkan di Wilayah Indonesia kembali. Begitu juga sebelum Adzan Ashar mulai dikumandangkan di Dhaka, Adzan Maghrib telah mulai dikumandangkan di Wilayah Timur Indonesia lagi. Sebelum Adzan Maghrib mulia dikumandangkan diwilayah Sumatra, Adzan Isya kembali dikumandangkan diwilayah Timur Indonesia.
Segera setelah waktu fajar tiba, pada bagian Timur dari Sulawesi, sekitar jam 05.30 waktu setempat, adzan Subuh berkumandang, ribuan muadzin mengumandangkan adzan. Proses ini berlanjut sampai ke bagian barat Indonesia.

Jika kita mempertimbangkan fenomena ini secara keseluruhan, kita dapat menyimpulkan suatu fakta yang menakjubkan, yaitu tidak ada sedetikpun waktu terlewat di dunia ini tanpa suara adzan dari muadzin di muka Bumi ini. Bahkan saat Anda membaca posting ini sekarang, yakinlah bahwa sedikitnya ada ribuan orang yang sedang mengumandangkan dan mendengarkan adzan. Adzan itu terus berkumandang di muka Bumi dan langit ini selama-lamanya dan tiada henti-hentinya sedikitpun bersahut-sahutan selama 24 jam dalam sehari selama seminggu penuh, selama sebulan, sepanjang tahun, sampai hari akhir nanti Insya Allah.


Ini perlu direnungkan, berpuluh-ribu Muadzin dari Seluruh Dunia saling bersahut-sahutan dalam mengumandangkan Adzan untuk mengagungkan Kebesaran Allah, Sang Pencipta Alam Semesta. Insya Alah, Adzan ini akan terus setia berkumandang dan bersahut-sahutan hingga Akhir Zaman.

Lauhan Adzan ini, merupakan satu Fenomena yang Agung yang akan bertahta disetiap Sanubari Umat Islam.

Sumber : Berbagai Sumber
Oleh : Maisarah Jufri :)

Manfaat Bawang Merah

-->
Bawang merah sudah dikenal dari zaman kuno sebagai obat rumah, obat tradisional, maka dari itu bawang merah sangat berperan bagi kesehatan tubuh, seperti halnya di daerah saya ketika salah seorang di serang penyakit bisul, seperti yang kita tahu bahwa dengan mengangatkan bawang merah lalu bawang merahnya diiris dan di oleskan ke sekeliling daerah bisul.

Manfaat Bawang merah bagi Kesehatan sangat penting  jika kita lihat dari sejumlah penyakit seperti filek,  asma , infeksi bakteri, masalah pernapasan, angina , dan batuk. Bawang juga dikenal untuk mengusir serangga haus darah. Dengan kata lain, Anda mungkin mengatakan bahwa bawang merah merupakan karunia allah yang tak tenilai harganya. 

Bawang diketahui memiliki nilai kuratif dari zaman dulu (zaman kuno). Bahkan Organisasi Kesehatan Dunia menegaskan bahwa bawang merah baik untuk orang dengan nafsu makannya kurang dan mereka yang menderita aterosklerosis. Para ahli kesehatan mengakui fakta bahwa bawang memang memberikan kelonggaran besar untuk pasien yang memiliki asma kronis, alergi bronkitis , batuk biasa dan sindrom dingin.

Manfaat kesehatan dari bawang merah yang tersedia karena adanya senyawa sulfur dan quercetin, dalam jejak minyak esensial . Ini adalah antioksidan yang sangat efektif membantu dalam menetralisir radikal bebas ada dalam tubuh manusia. Bawang telah digunakan dari berabad-abad oleh manusia untuk tujuan pengobatan.  Bawang juga mengandung komponen mineral seperti kalsium , magnesium , natrium , kalium selenium, dan fosfor . 

Beberapa manfaat serta kandungan kesehatan dari bawang merah adalah sebagai berikut:
  • Membunuh Kuman di Mulut: Bawang merah sering digunakan untuk mencegah kerusakan gigi dan infeksi mulut. Mengunyah bawang mentah untuk 2 sampai 3 menit mungkin bisa membunuh semua kuman yang ada di daerah mulut.
  • Pengobatan untuk Penyakit Jantung: Bawang membantu dalam penipisan darah, yang pada gilirannya mencegah sel-sel darah merah dari rumpun pembentukan. Blok ini dapat menyebabkan gangguan jantung atau penyakit kardiovaskular.
  • untuk  jerawat: Jus Bawang merah  dicampur dengan madu atau minyak zaitun dikatakan pengobatan terbaik untuk jerawat. 
  • Pengobatan untuk Batuk: Mengkonsumsi jus bawang dan madu dapat menghidupkan kembali sakit tenggorokan dan gejala batuk.
  • Digunakan sebagai repellent Serangga: Anda dapat menerapkan jus bawang untuk mengurangi rasa sakit yang disebabkan karena lebah madu menggigit. Jus segar bawang merah atau pasta dapat digunakan untuk aplikasi eksternal untuk gigitan serangga dan sengatan kalajengking.
  • meningkatkan daya Seks: Bawang merah dikatakan dapat meningkatkan dorongan untuk kehidupan seksual yang sehat.
  • Pengobatan intik anemia: Bahkan kondisi anemia dapat ditingkatkan dengan makan bawang bersama dengan Jaggery dan air .
  • Meredakan Sakit Perut: Bawang memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri yang memberikan bantuan untuk sakit perut dan sindrom gastro terkait.
  • Gangguan urin: Bagi mereka yang menderita rasa terbakar saat buang air kecil, bawang merah dapat memberikan bantuan yang cukup besar. Pasien harus minum air direbus dengan 6 sampai 7 gram bawang.
  • Pencegahan Kanker: Bawang kaya senyawa aktif yang berhasil menghambat perkembangan sel-sel kanker.
  • Mengurangi Earache: Beberapa tetes jus bawang benar-benar dapat terbukti dan sangat bermanfaat bagi individu yang menderita dari akut sakit telinga . Suara dering di telinga dapat disembuhkan dengan menerapkan jus bawang melalui kapas.
  • Seperti yang kita ketahui bawang telah bermanfaat untuk mengobati berbagai penyakit manusia seperti tumor, batuk persisten dan dingin. Praktisi pengobatan menganggap ini sebagai bentuk tanaman yang sempurna rumah obat untuk menghilangkan sindrom penyakit. mengkonsumsi bawang merah dapat membantu dalam pencegahan perut dan payudara kanker .
  • Bawang Terdiri dari Sulfur Kaya Senyawa-Penelitian medis menunjukkan bahwa senyawa sulfur berhenti formasi rantai biokimia yang mungkin dapat menyebabkan kondisi asma. Bawang memfasilitasi pencairan dahak pada pasien yang menderita batuk yang parah. Jus bawang segar dikatakan diterapkan pada pasien yang menjadi tidak sadar, untuk membawa kembali kekuatan dan energi ke pasien.
Sumber : Sarjanaku.com
Oleh : Maisarah Jufri :)

Geografi

Pengertian Geografi

Geografi berasal dari bahasa yunani. Eratostheles mengemukakan bahwa geografi berasal dari kata geographika, Geo berarti bumi dan graphien berarti tulisan, lukisan atau pencitraan, jadi Geografi merupakan ilmu pengetahuan yang melukiskan , menuliskan dan mencitrakan tentang bumi beserta kehidupan yang ada diatasnya.
Secara Etimologis, Geografi adalah ilmu yang mempelajari dan menggambarkan keadaan bumi dan segala sesuatu yang ada diatasnya, seperti: penduduk,fauna,flora,iklim,dll. (Wardiyatmoko dan bintarto, 1999)
Berdasarkan pengertian diatas bahwa geografi senantiasa memberikan uraian ilmiah mengenai sifat-sifat bumi, menganalisa berbagai kondisi dan gejala alam yang ada.
Sejak zaman terciptanya manusia telah ada usaha untuk menggambarkan atau mencitrakan keadaan berbagai tempat dipermukaan bumi dan hubungan antar manusia dan lingkungan alamnya. Penggambaran tentang keadaan diberbagi tempat dan bentuk-bentuk antara manusia dan lingkunnya ini selanjutnya dikenal dengan istilah geografi (sumadi sutrijat,1998). Seiring dengan perkembangan zaman, pengertian geografi mengalami perubahan sesuai dengan kemajuan peradaban manusia dalam memandang bumi.
Perkembangan perumusan tentang geografi pada kenyataannya menyangkut isi dan maknanya. Dibawah ini beberapa pendapat pakar tentang pengertian geografi:
1. menurut Hartshorne (1959) geografi berkepentingan untuk memberikan deskripsi yang berarti, beraturan, dan rasional tentang sifat variabel dari permukaan bumi. Menurut Alexander (1963) Geografi adalah studi tentang pengaruh lingkungan alam pada aktivitas manusia.
2. menurut Yeates (1963), geografi adalah suatu ilmu yang memerhatikan perkembangan rasional dan lokasi dari berbagai sifat yang beraneka ragam di permukaan bumi.
3. menurut R.Bintarto (1977) Geigrafi adalah ilmu pengetahuan yang mencitrakan, menerangkan sifat-sifat bumi, menganalisa gejala-gejala alam dan penduduk, serta mempelajari corak yag khas mengenai kehidupan dan berusaha mencari fungsi dan unsur-unsur bumi dalam ruang dan waktu.
4. menurut M. Daljuni, Geografi merupakan ilmu pengetahuan yang mengajarkan kegiayan manusia di dalam suatu ruang.

Ruang Lingkup Geografi

Pemenuhan kebutuhan-kebutuhan manusia pada kenyataannya tidak seemuanya dapat dipenuhi di daerahnya sendiri, sehingga manusia harus melakukan usaha ketempatlain untuk mencukupinya. Dengan demikian, perjalanan ketempat lain tersebut akan memperluas pengalaman dan pengetahuan manusia tentang wilayah itu.
Pengalaman dan pengetahuan ini akan membawa perubahan dalam memandang gejala alam (struktur,pola, fungsi dan proses) dan perilaku serta aktifitas budi daya manusia dipermukaan bumi. Hal ini terjadi karena proses kajiannya akan selalu mengaitkan dengan lokasinya, integrasinya, pesebarannya, perkembangannya, interaksinya dan interelasinya dalam lingkup analisis keruangan, kewilayahan, ekologis,sistem, dan sejarah perkembangannya. Dalam lingkup wilayah penelitian, kajian ini dipandang sebagai suatu keseluruhan (holistic) dan sebagai bagian dari keseluruhan wilayah penelitian secara lebih mendalam seehingga dapat diperoleh gambaran tentang persamaan dan perbedaan daerah yang satu dengan daerah yang lain.
Kajian geografi berdasarkan ilusterasi diatas mempunyai ruang lingkup yang luas sehingga disiplin ilmu lainnya banyak yang berkaitan dengan geogarfi. Keterkaitan geografi dengan disiplin ilmu lain ini dapat dibedakan menurut aspek fisik dan aspek sosial. Selanjutnya pembahasan yang berkaitan dengan aspek fisik disebut dengan geografi sosial.

Objek geografi fisik merupakna kajian yang khusus membahas tentang unsur alam mengenai iklim,tanah,udara, air, dan semua fenomena alam yang dapat diamati. Disiplin ilmu yang berkaitan dengan ojek geografi ini antara lain menggunakan biologi untuk memahami pola flora dan fauna global, dan matematika dan fisika untuk memahami pergerakan bumi dan hubungannya dengan anggota tata surya yang lain. Termasuk juga di dalamnya ekologi muka bumi dan geografi lingkungan, Astronomi, kimia. Sebagai contoh hubungan geografi dengan biologi yang telah melahirkan ilmu baru adalah, biogeografi (sudibyakto, 2004).
Objek geografi non fisik atau social juga disebut antropogeografi yang fokus sebagai ilmu sosial, yang khusus membahas tentang kehidupan manusia. aspek non-fisik yang menyebabkan fenomena dunia. Seperti kepadatan penduduk, penyebaran penduduk, ekonomi dan jumlah penduduk. Selain itu Mempelajari bagaimana manusia beradaptasi dengan wilayahnya dan manusia lainnya, dan pada transformasi makroskopis bagaimana manusia berperan di dunia. Bisa dibagi menjadi: geografi ekonomi, geografi politik (termasuk geopolitik), geografi sosial (termasuk geografi kota), geografi feminisme dan geografi militer. Disiplin ilmu yang berkaitan dengan objek geografi social adalah antropologi, sejarah, politik, ekonomi, dan sebaginnya. Sebagi contoh hubungan geografi dengan antropologi yang telah melahirkan ilmu baru adalah antrogeogarfi (priyadi, 2007).

Menurut priyadi ruang lingkup geografi meliputi :
1. persebaran dan keterkaitan penduduk di muka bumi,
2. hubungan timbale balik antara manusia dengan lingkungan fisik,
3. kerangka regional dan analisis dari region yang mempunyai ciri tertentu.

Menurut Hagget (1979), bentuk objek geografi meliputi :

1. Permukaan bumi sebagai lingkungan hidup manusia
2. organisasi keruangan manusia dn hubungan ekologis manusia dengan lingkungannya,
3. kekayaan dan keragaman bumi.
Menurut Chilson (1975), ruang lingkup geografi meliputi :
1. Pencatatan dan deskripsi gejala dipermukaan bumi.
2. studi tentang hubungan dari gejala di daerah-daerah terentu
3. penelitian masalah-masalah yang berdimensi keruangan khususnya identifikasi pentingnya ruang sebagai suatu variable.
Pendapat lain menyebutkan bahwa objek studi geografi ada 2, yaitu objek material dan objek formal (priyadi,2007). Objek material merupakan semua gejala yang terjadi dipermukaan bumi, gejala ini dikenal dengan istilah geosfer yang terdiri atas,
1. Litosfer (lapisan kulit bumi)
2. hidrosfer ( lapisanair dalam bumi)
3. biosfer (seluruh mahluk hidup yang berinteraksi dengan lingkungan)
4. atmosfer (lapisan udara)
5. antrosposfer (lapisan manusia dan kehidupannya).
Sedangkan untuk objek formal adalah cara pandang atau cara berfikir mengenai bentuk objek material (purbowati, 2004). Objek formal ini terdiri atas:
1. spatial pattern yang merupakan pola dari sebaran gejala tertentu dimuka bumi.
2. spatial system yang merupak keterkaitan sesame antar fenomena di muka bumi,
3. spatial process yang merupakan perkembangan yang terjadi di muka bumi.

Tujuan pembelajaran geografi pun demikian yaitu terbagi menjadi 3 bagian yaitu:
  • Pengetahuan:
Mengembangkan konsep dasar geografi yang berkaitan dengan pola keruangan dan proses-prosesnya.
Mengembangkan pengetahuan sumber daya alam, peluang dan keterbatasannya untuk dimanfaatkan.
Mengembangkan konsep dasar geografi yang berhubungan dengan lingkungan sekitar, dan wilayah negara/dunia.
  • Keterampilan:
Mengembangkan keterampilan mengamati lingkungan fisik,lingkungan sosial dan lingkungan binaan.
Mengembangkan keterampilan mengumpulkan, mencatat datadan informasi yang berkaitan dengan aspek-aspek keruangan.
Mengembangkan keterampilan analisis, sintesis, kecenderungan dan hasil-hasil dari interaksi berbagai gejala geografis.
  • Sikap:
Menumbuhkan kesadaran terhadap perubahan fenomena geografi yang terjadi di lingkungan sekitar.
Mengembangkan  sikap melindungi  dan  tanggung   jawab terhadap kualitas lingkungan hidup
Mengembangkan kepekaan terhadap permasalahan dalam sumber daya. Mengembangkan sikap toleransi terhadap perbedaan sosial dan budaya.
Mewujudkan rasa cinta tanah air dan persatuan bangsa

Sumber : Berbagai Sumber – sukron-firudin

Oleh : Maisarah Jufri