Kamis, September 27, 2012

Vokalis Greenday kesal saat manggung

 Billie Joe Armstrong, vokalis sekaligus gitaris band rock pemenang Grammy, Green Day, sedang menjalani rehabilitasi penyalahgunaan obat setelah aksi kemarahannya di panggung dalam pertunjukan dua hari lalu.

"Billie Joe sedang mencari perawatan untuk penyalahgunaan obat," demikian pernyataan band rock itu di laman resmi mereka, www.greenday.com.

Mereka juga meminta maaf kepada pihak yang merasa tersinggung dalam pertunjukan di iHeartRadio Festival di Las Vegas.  "Dengan berat hati kami harus menunda beberapa pertunjukan selanjutnya."

Insiden sengit itu terjadi pada akhir pertunjukan Green Day di iHeartRadio Festival, Jumat lalu, bersamaan dengan peluncuran album trilogi ambisius Green Day yang berisi koleksi musik terbaru mereka sejak album terakhir tahun 2009.

Menurut laporan Reuters, saat itu Armstrong (40) tiba-tiba berhenti memainkan alat musik, kemudian meneriakkan sumpah serapah dan omelan ketika di tengah lagu ada isyarat waktu mereka tinggal satu menit.

"...Satu menit lagi? ... Kalian bercanda," teriak Armstrong dari panggung seperti tak percaya. "Biar saya tunjukkan apa artinya satu menit itu," katanya sebelum dia dan pemain bas Mike Dirnt membanting alat musik mereka dan pergi.

Serangkaian kejadian yang memancing sorakan penonton itu ditampilkan di laman YouTube.

Tiga minggu lalu, Armstrong juga dirawat di Italia karena menurut Dirnt mengalami dehidrasi berat yang akhirnya memaksa Green Day membatalkan konser akhir pekan.

Namun Armstrong terlihat cukup kuat untuk tampil bersama Dirnt dan penabuh drum Tre Cool beberapa hari kemudian dalam MTV Video Music Awards pada 6 September 2012.

Tak ada rincian tentang masalah kesehatan yang dialami Amstrong beberapa waktu terakhir dan perwakilan band belum bisa dimintai tanggapan untuk mengelaborasi pernyataan mereka di laman Green Day.

Pernyataan itu hanya menyebutkan: "Billie Joe sedang mencari perawatan untuk penyalahgunaan obat. Kami ingin semua orang tahu pertunjukan kami tidak dihentikan oleh Clear Channel (promotor pertunjukan) dan meminta maaf kepada mereka yang kami singgung di iHeartRadio Festival."

Green Day sedang menyiapkan peluncuran album trilogi baru bertajuk "Uno!" pada Selasa yang akan diikuti dengan album "Dos" dan "Tre" pada November dan Januari.

Band yang terbentuk di California pada akhir tahun 1980an itu juga dijadwalkan memulai tur keliling Amerika Serikat pada 26 November 2012 di Seattle.

Album terakhir mereka "21st Century Breakdown" keluar pada 2009 menyusul kesuksesan album sebelumnya, "American Idiot" (2004), yang ditampilkan dalam pertunjukan musikal Broadway dengan Armstrong sebagai pemerannya.

Green Day telah menjual lebih dari 65 juta kopi rekaman di seluruh dunia dan memenangkan lima Grammys, termasuk sebagai album alternatif terbaik untuk debut album "Dookie" tahun 1994 dan album rock terbaik untuk "American Idiot" and "21st Century Breakdown."


for video :http://www.youtube.com/watch?v=Tzuj68A51go 


by: Muhammad Ali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar