Meski menyembunyikan wajahnya saat menyerahkan diri, dokumentasi wajah Nakoula Basseley Nakoula, (55) alias Sam Bacile, produser film “Innocence of Muslims” tetap bisa ditemukan.
Dirilis Daily Mail.UK, tampak Nakoula Basseley Nakoula berpose dengan aktris Anna Gurji, yang dalam film Innocence of Muslims” berperan sebagai anak perempuan Nabi Muhammad.Kabar soal penyerahan diri Nakoula ke kantor sherif di Los Angeles, California itu menjadi pemberitaan media-media besar dunia.
Diduga karena Nakoula tak tahan dengan dampak dari film yang dibuatnya, pria tersebut akhirnya memilih menyerahkan diri.
Untuk menyembunyikan identitasnya, Nakoula menutupi wajahnya dengan kain putih dan topi serta jubah mantel, guna menghindari awak
media membuka wajah aslinya.
Hal ini dilakukan guna menghindari aksi kekerasan pada dirinya, yang dianggap bertanggung jawab atas pembuatan film yang berisi penghinaan dan pelecehan kepada Nabi Muhammad.
Tiba di kantor sheriff Los Angeles, California, Nakoula diperiksa namun hingga berita ini diturunkan, otoritas kepolisian Los Angeles menyatakan yang bersangkutan belum ditahan.
Dikutip New York Daily News, Cerritos Don Walker, Deputi Sheriff, menyatakan polisi federal kini sedang menyelidiki pelanggaran Nakoula, yang dulu pernah terlibat kejahatan keuangan.
Menurut Walker, jika yang bersangkutan diketahui melanggar masa percobaan bebas bersyarat selama lima tahun, maka ia akan dipenjara.
Hasil dari investigasi sementara federal police, Nakoula adalah pemeluk Kristen Koptik, sosok utama dibalik pembuatan film bertema kontroversial itu.
Film itu dibuat di ruangan-ruangan Media for Christ, sebuah lembaga nirlaba di kota kecil Duarte, Los Angeles, dengan biaya US$ 1 juta.
By : Mahyun Syafril Hidayat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar