Minggu, September 23, 2012

Peringati HUT Bhayangkara, Polres Aceh Timur Bagi Stiker

230912foto_4.jpg 
IDI - Memperingati Hari Ulang Tahun ke-57 Bhayangkara, jajaran Polres Aceh Timur, Sabtu (22/9) di Aula Mapolres setempat membagi-bagikan stiker kepada sejumlah komponen masyarakat.

Kapolres Aceh Timur, AKBP Iwan Eka Putra, melalui Kasat Lantas, Iptu Tesyar kepada Serambi mengatakan, pembagian stiker tersebut merupakan bagian dari bentuk kepedulian polisi terhadap keamanan dan ketertiban berlalu lintas bagi penggguna jalan raya.

“Isi stiker yakni jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan serta memakai helm SNI dan pasang pengunci,”ujarnya.

Menurutnya, selain membagikan stiker pada perwakilan siswa, kepala sekolah, dealer, RBT, jasa raharja, dinas perhubungan serta sejumlah komponen masyarakat lainnya, pihaknya juga akan memberikan hal serupa bagi para pengemudi yang melintas di jalan raya.

Ia berharap dengan adanya pembagian stiker, angka kecelakaan yang masih terjadi diwilayah hukum Aceh Timur dapat diminimalisir. Sementara itu, Kabid Perhubungan Darat, Dinas Perhubungan Aceh Timur, Beuransyah mengatakan, pelaksanaan HUT dan pembagian stiker tertib lalu lintas itu dalam rangka memberi kesadaran bagi masyarakat dan pemakai jalan raya untuk selalu mawas diri dan berhati-hati ketika berada di jalan raya. 


By : Mahyun Syafril Hidayat
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar